Ujian Satuan Pendidikan (USP) SMK Strada Daan Mogot telah selesai dilaksanakan. Selamat kepada seluruh peserta didik yang sudah menuntaskan seluruh proses/ujian yang telah dilaksanakan di SMK Strada Daan Mogot. Ujian Satuan Pendidikan adalah ujian untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik dengan mengacu pada Standar Kompetensi Lulusan untuk memperoleh pengakuan atas prestasi belajar.

Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan (USP) di SMK Strada Daan Mogot dimulai pada Senin, 22 April 2024 s/d Sabtu, 27 April 2024 dengan menggunakan Learning Management System (LMS) Sokrates.. Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan (USP) diikuti oleh 192 peserta didik kelas XII yang terdiri dari 3 kompetensi keahlian yaitu Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL), Animasi, dan Otomatisasi & Tata Kelola Perkantoran (OTKP).

Pelaksanaan Ujian Satuan Pendidikan (USP) berjalan lancar dan tertib hingga hari terakhir. Peserta didik mengikuti Ujian Satuan Pendidikan (USP dengan fokus dan penuh ketengangan.

Mari kita nantikan hasil Ujian Satuan Pendidikan (USP) dengan penuh optimisme!

-PSWI-

 

Sebarkan artikel ini